Trauma Healing Dengan Menggunakan Metode Play Terapy Pada Anak-Anak Terkena Dampak Tsunami Di Kecamatan Sumur Propinsi Banten
DOI:
https://doi.org/10.30656/ps2pm.v1i1.1042Abstrak
Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan hiburan dan dukungan secara psikis sehingga dapat meminimalisasi dampak traumatis yang dihadapi pasca bencana. Metode yang digunakan dalam trauma healing pada anak-anak korban dampak tsunami di Kecamatan Sumur dengan menggunakan metode “Play Terapyâ€. Kesimpulan penelitian ini adalah kegiatan trauma healing merupakan kegiatan yang penting untuk dilakukan bagi anak-anak korban bencana di Kecamatan. Untuk itu diperlukan adanya kerjasama dari berbagai pihak untuk secara bahu membahu membenahi infrastruktur yang rusak akibat terjangan tsunami terutama penanganan trauma yang dialami oleh anak-anak korban bencana tsunami di Kecamatan Sumur, karena bagaimana pun perjalanan hidup anak-anak di Kecamatan Sumur masih relatif panjang, anak-anak ini harus dapat bangkit dari musibah yang dialaminya dan dapat melanjutkan kehidupan ke depan sampai anak-anak ini dapat membangun wilayah tempat tinggal mereka yang luluh lantak akibat tsunami dan membanggakan orang-orang terkasih yang telah direnggut akibat adanya tsunamiUnduhan
Referensi
Sururi, A., & Mulyasih, R. (2017). Pemberdayaan Masyarakat melalui Inovasi Perencanaan Pembangunan berbasis 4R (Rembug, Rencana, Realisasi dan Rawat) di Desa Cilangkap Kecamatan Wanasalam sebagai Pilar Utama Kebijakan Partisipatif dan Gotong Royong. Engagament Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2).
Substance Abuse and Mental Health Services Administration, Trauma and Justice Strategic Initiative. SAMHSA's working definition of trauma and guidance for trauma-informed approach. Rockville, MD: Substance Abuse and Mental Health Services Administration; 2012.
Theresia, Aprillia, at al, 2014, Pembangunan Berbasis Masyarakat. Bandung, Alfabeta