Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga yang Terinfeksi HIV/AIDS di Desa Jabon Jombang dengan Memotivasi Kewirausahaan Mandiri
DOI:
https://doi.org/10.30656/ps2pm.v2i1.2341Abstract
Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini dilatar belakangi adanya permasalahan mitra berkaitan dengan fenomena HIV/AIDS di Kabupaten Jombang yang menempati posisi ranking 2 se Jawa Timur, adanya jumlah ibu rumah tangga yang terinfeksi HIV/AIDS di Kabupaten Jombang adalah sebanyak 305 orang (34%), sedangkan di desa Jabon terdapat ibu rumah tangga yang terinfeksi HIV/AIDS sebanyak 31 orang. Kegiatan ini dilaksanakan dengan cara memberi pelatihan sampai bisa membuat suatu produk sabun dari minyak zaitun, dengan inovasi baru akan memotivasi para ibu rumah tangga untuk berwirausaha mandiri di rumahnya sehingga home industri akan menjamur di Kabupaten Jombang. Tujuan dilakukan kegiatan pengabdian Ini diharapkan dapat meningkatkan kewirausahaan mandiri dengan motivasi dalam pembuatan sabun dari minyak zaitun. Aspek yang perlu dipertimbangkan dalam kegiatan ini adalah kelayakan perguruan tinggi, tim pelaksana atau instruktur, materi kegiatan dan sarana prasarana. Hasil dalam kegiatan menunjukkan bertambahnya ilmu pengetahuan dan pemahaman kewirausahaan mandiri dalam membuat sabun dari minyak zaitun pada ibu rumah tangga yang terinfeksi HIV/AIDS di Kabupaten Jombang.
Kata Kunci : Pemberdayaan,Wirausaha Mandiri, Pembuatan sabun dari minyak zaitun