Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa melalui Pendekatan Open-Ended dalam Pembelajaran Matematika

Penulis

  • Gita Dwi Fitriyani SMP Negeri 8 Bogor

DOI:

https://doi.org/10.30656/gauss.v4i1.3242

Abstrak

Kemampuan representasi matematis diperlukan dalam proses pemecahan masalah, akan tetapi kemampuan representasi matematis siswa SMA masih rendah. Sehingga diperlukan pendekatan pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan representasi matematis siswa. Tujuan dalam penelitian ini adalah 1) Mengetahui peningkatan kemampuan representasi matematis siswa dalam pembelajaran matematika setelah menggunakan pendekatan open-ended dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan pendekatan konvensional dan 2) Mengetahui respon siswa terhadap penerapan pembelajaran matematika dengan pendekatan open-ended. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMA Negeri 2 Padalarang kelas X. Berdasarkan saran dari guru matematika, dipergunakan dua kelas sebagai sampel satu kelas sebagai kelas kontrol dan satu kelas lainnya sebagai kelas eksperimen. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain kelompok kontrol pretes-postes. Instrumen penelitian yang digunakan adalah instrumen tes dan instrumen non tes berupa angket, lembar observasi, serta jurnal harian siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Peningkatan kemampuan representasi matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan pendekatan open-ended lebih baik daripada dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan pendekatan konvensional 2) Sebagian besar siswa menunjukkan sikap positif terhadap pembelajaran open-ended dan menunjukkan sikap setuju terhadap pembelajaran open-ended untuk meningkatkan kemampuan representasi matematis.

Diterbitkan

2021-05-31

Terbitan

Bagian

Articles