Implementasi Promosi Digital Produk Tabungan Emas pada PT Pegadaian Cabang Cikampek

  • Dani Nugraha Dani Nugraha Universitas Buana perjuangan karawang
  • Uus Md Fadli Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Laras Ratu Khalida Universitas Buana Perjuangan Karawang
Abstract views: 259 , DN downloads: 293

Abstract

Promosi digital merupakan model bisnis dengan pengoprasiannya yang terintegrasi pada seluruh saluran penjualan yang dimiliki oleh perusahaan dalam satu sistem secara menyeluruh, dengan menggabungkan seluruh saluran promosi produk baik secara offline atau online yang bisa mempermudah pelanggan dalam pencarian data serta mengambil keputusan dalam pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan lima komponen promosi digital yakni penerapan periklanan (Advesrtising), Publisitas (Publisity), Promosi penjualan (Sales promotion) dan pemasaran langsung (Direct Marketing) pada produk tabungan emas kepada calon pelanggan sehingga dapat meyakinkan memilih perusahaan yang dipilihnya untuk berinvestasi. Penelitian ini memakai pendeketan kualitatif dan analisis data memakai analisis konten. Data primer didapat dari observasi, wawancara, serta dokumentasi. Wawancara dilaksanakan dengan pimpinan cabang (R1), marketing office (R2), teller atau kasir (R3), dan pengelola agunan (R4) sedangkan data sekunder didapat dari library research. Penelitian ini dilaksanakan di PT Pegadaian Cabang Cikampek yang berlokasi di Jl. Ir. Haji Juanda No.82, Cikampek Tim, Kec. Cikampek Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Hasil penelitian menunjukan bahwa promosi digital yang sudah diimplementasikan pada produk tabungan emas sudah mencapai tujuan target pasarnya, karena produk yang ditawarkan dinilai memiliki kualitas yang baik, sehingga mendapatkan respon positif dari pelanggan baru maupun lama.

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2023-07-13