PENGARUH KEMUDAHAN PENGGUNAAN DAN PERSEPSI RISIKO TERHADAP MINAT PENGGUNAAN APLIKASI PINJAMAN ONLINE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS SERANG RAYA
DOI:
https://doi.org/10.30656/jumpa.v1i2.6116Kata Kunci:
Kemudahan Penggunanaa, Persepsi Risiko, Minat PenggunaanAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Untuk mengetahui kemudahan penggunaan berpengaruh terhadap minat penggunaan aplikasi pinjaman online (2) Untuk mengetahui persepsi risiko berpengaruh terhadap minat penggunaan aplikasi pinjaman online (3) Untuk mengetahui kemudahan penggunaan dan persepsi risiko berpengaruh terhadap minat penggunaan aplikasi pinjaman online. Penelitian ini merupakan Penelitian Kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah berjumlah 94 mahasiswa atau mahasiswi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Serang Raya. Alat pengukuran uji dalam penelitian ini adalah SPSS V.25. Hasil berupa : (1) Kemudahan Penggunaan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Minat Penggunaan. (2) Persepsi Risiko berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Minat Penggunaan. (3) Kemudahan Penggunaan dan Persepsi Risiko berpengaruh terhadap Minat Penggunaan aplikasi pinjaman online pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Serang Raya.