WORKSHOP PENINGKATAN PEMAHAMAN MANAJEMEN REFERENSI DALAM PENULISAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS BAGI GURU
DOI:
https://doi.org/10.30656/dasabhakti.v1i1.5612Keywords:
reference managemen, teacher CAR, mentoringAbstract
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) merupakan sebuah upaya yang dilakukan khususnya bagi pendidik untuk memecahkan masalah serta meningkatkan mutu di berbagai bidang. Kegiatan PTK yang dilakukan guru biasanya dilakukan untuk menemukan solusi dari permasalahan yang timbul di kelasnya sendiri dan bukan di kelas orang lain. Idealnya PTK dilakukan oleh guru dan biasanya digunakan sebagai salah satu pra syarat untuk kenaikan jabatan akademik secara periodik. Akan tetapi fakta di lapangan seringkali para guru tidak mampu melakukan PTK secara mandiri karena berbagai faktor. Kekurang pahaman tentang bagaimana memulai, serta memilih dan membuat referensi, kutipan serta sumber-sumber rujukan dalam membuat penelitian serta tools yang digunakan dalam menyusun sebuah laporan PTK yang utuh dari serangkaian proses yang telah dijalankan. Workshop peningkatan pemahaman manajemen referensi dalam penulisan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilakukan kepada para guru-guru SD, SMP dan SMA/SMK Se-Kabupaten Lebak Propinsi Banten yang dilakukan melalui webinar dalam masa pandemic Covid-19. Tujuan Workshop ini adalah untuk (1) memberikan penyampaian materi pada guru tentang PTK, (2) memberikan pendampingan pada guru dalam instalasi tools serta penggunaannya (3) memberikan penugasan penyusunan proposal pada guru tentang PTK.