Analisis Kelayakan serta Perancangan Aplikasi Website pada Startup Digital Creative Fotografi Berdasarkan Aspek Pasar, Aspek Teknis, dan Aspek Finansial

Authors

DOI:

https://doi.org/10.30656/intech.v5i2.1589

Keywords:

Analisis Kelayakan, Analisis Sensitivitas, IRR, NPV, PBP

Abstract

Startup Digital Creative Fotografi merupakan suatu usaha jasa berbasis digital pada bidang fotografi. Bisnis ini merupakan usaha informal yang baru berdiri sekitar satu tahun. Usaha ini awalnya dibentuk oleh empat orang fotografer yang berdomisili di Bandung dengan melakukan pemasarannya melalui media sosial yaitu Instagram. Usaha ini berencana melakukan pengembangan usahanya dengan membuat website yang akan digunakan sebagai media pemasaran, komunikasi dan media untuk melakukan pemesanan oleh para konsumennya, serta sewa bangunan yang akan digunakan sebagai kantor bagi para tenaga kerjanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan pengembangan usaha berdasarkan aspek pasar, aspek teknis, dan aspek finansial. Data pasar diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner kepada penduduk Kota Bandung usia 15 – 34 tahun. Diperoleh pasar potensial sebesar 60,64%, pasar tersedia sebesar 45,74%, dan pasar sasaran sebesar 0,07% dari pasar tersedia. Analisis aspek teknis dilakukan untuk mengetahui jumlah tenaga kerja, peralatan, serta sarana dan prasarana yang diperlukan dalam didirikannya usah ini. Hasil perhitungan finansial diperoleh nilai NPV sebesar Rp 289.803.474, nilai IRR sebesar 37%, dan PBP selama 2,38 tahun. Nilai IRR > MARR yaitu 10,99%, dan nilai NPV > 0, maka usaha ini dikatakan layak untuk dijalankan. Batas sensitivitas dari didirikannya usaha ini terhadap kenaikan biaya tenaga kerja langsung yaitu sebesar 21,95%, penurunan demand sebesar 14,43%, penurunan harga paket jasa sebesar 10,59%, dan kenaikan biaya investasi sebesar 65,3%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Afdi, Z., & Purwanggono, B. (2018). Perancangan Strategi Berbasis Metodologi Lean Startup untuk Mendorong Pertumbuhan Perusahaan Rintisan Berbasis Teknologi di Indonesia. Industrial Engineering Online Journal, 6(4), 1–13.

Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia. (2018). Infografis; Penetrasi & Perilaku Penguna Internet Indonesia survey 2017. Retrieved from https://apjii.or.id/survei2017

Collis, D. (2016). Lean strategy. Harvard Business Review, 94(3), 62–68.

Dwiputra, G. A. (2017). Analisis Kelayakan Pengembangan Usaha Rumah Makan Krebo Jantan. Jurnal Sistem Dan Manajemen Industri, 1(2), 85–90.

Ibrahim, H. M. Y. (2003). Studi kelayakan bisnis. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Indrajit, R. E. (2002). Konsep dan Aplikasi E-business. Yogyakarta: Andi Offset.

Lilis Sulastri, L. (2016). Studi Kelayakan Bisnis untuk Wirausaha. LGM-LaGood’s Publishing.

Oktoyadi, O., & Wahyuni, S. (2019). Kelayakan Pengembangan Bisnis E-Marketplace Perjalanan Ibadah Umrah Pada PT. Sarana Transwisata Teknologi. Jurnal Riset Perbankan Manajemen Dan Akuntansi, 3(2), 132–143.

Prasetya, A. T., Nugraha, C., & Arijanto, S. (2013). Analisis Kelayakan Bisnis Kertas Berbahan Baku Rumput Laut Sebagai Alternatif Bahan Baku Pada Industri Kertas. Reka Integra, 1(3), 139–151.

Ries, E. (2011). The Lean Startup: How Today’s Entrepreneurs Use Continuous Innovation to Create Radically Successful Businesses. Crown Business.

Saputra, A. (2015). Peran Inkubator Bisnis dalam Mengembangkan Digital Startup Lokal di Indonesia. CALYPTRA, 4(1), 1–24.

Situmorang, S. H., & Dilham, A. (2007). Studi Kelayakan Bisnis. Medan: USU Press.

Sobana, H. D. (2018). Studi Kelayakan Bisnis. Bandung: Pustaka Setia.

Suliyanto. (2010). Studi Kelayakan Bisnis. Yogyakarta: Andi.

Suwarni, E., Sedyastuti, K., & Mirza, A. H. (2019). Peluang dan Hambatan Pengembangan Usaha Mikro pada Era Ekonomi Digital. Ikra-Ith Ekonomika, 2(2), 29–34.

Wirawan, F., Chumaidiyah, E., & Aryani, S. (2017). Analisis Kelayakan Pembukaan Cabang Baru Bisnis Usaha Kecil Menengah Peyek Belut Sido Urip Secara Online Dan Offline Di Kota Yogyakarta. EProceedings of Engineering, 4(3).

Downloads

Published

2019-12-27

How to Cite

Fauzi, P. M., Chumaidiyah, E., & Suryana, N. (2019). Analisis Kelayakan serta Perancangan Aplikasi Website pada Startup Digital Creative Fotografi Berdasarkan Aspek Pasar, Aspek Teknis, dan Aspek Finansial. Jurnal INTECH Teknik Industri Universitas Serang Raya, 5(2), 60–66. https://doi.org/10.30656/intech.v5i2.1589

Issue

Section

Articles