PERANCANGAN STRUKTUR BAWAH GEDUNG OPERASIONAL PT. MARGA MANDALASAKTI DENGAN BORED PILE

Authors

  • ADITIA MEIVIAN

Abstract

Pondasi tiang merupakan salah satu jenis dari pondasi dalam yang umum
digunakan, yang berfungsi untuk memikul beban yang bekerja diatasnya yaitu
struktur atas bangunan dan diteruskan ke lapisan tanah keras, termasuk mendukung
beban maksimum yang mungkin terjadi. Dalam perencanaannya pondasi tiang harus
dilakukan dengan teliti dan sebaik mungkin.
Tujuan dari perancangan ulang struktur bawah ini adalah untuk mengetahui
apakah pondasi yang digunakan pada pembangunan gedung operasional PT. Marga
Mandalasakti yaitu tiang pancang sudah efisien dalam segi waktu pengerjaannya,
kemudian dibandingkan dengan desain pondasi baru yaitu pondasi bored pile dan
untuk mengetahui apakah dengan mengganti tipe pondasi yang sudah ada menjadi
pondasi bored pile tidak mengurangi kekuatan struktur bangunan.
Dari hasil perhitungan, penggunaan pondasi tiang pancang yang memerlukan
pile cap dan sloof membutuhkan waktu 43 hari kerja (344 jam), sedangkan untuk
pondasi bored pile yang hanya membutuhkan sloof saja hanya membutuhkan waktu
35 hari kerja (280 jam). Selisih waktu mencapai 8 hari kerja (64 jam), sehingga
penggunaan pondasi bored pile lebih efisien dalam segi waktu pelaksanaan
dibandingkan dengan menggunakan pondasi tiang pancang (mini pile), dan jumlah
titik pondasi untuk tiang pancang lebih banyak yaitu 102 tiang, sedangkan untuk
2
 
bored pile yaitu 54 titik, hal ini karena diameter yang digunakan berbeda pada kedua
pondasi. Meskipun berbeda tetapi tidak mengurangi kekuatan struktur bangunan
tersebut.
 
Kata Kunci: Pondasi, Tiang Pancang, Bored Pil

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-06-30

Issue

Section

Articles